Kamis, 15 Januari 2015

Di Maria Bertekad Meloloskan MU ke Liga Champions


Manchester - Setelah melewati paruh musim, Di Maria mengakui bahwa Premier League adalah liga yang sangat berat. Meski berat, namun Di Maria punya tugas besar: meloloskan Manchester United ke Liga Champions musim depan.


Setelah 21 pertandingan, United masih sulit untuk menampilkan permainan terbaik mereka. Setelah sempat mencatat enam kemenangan beruntun menjelang akhir tahun kemarin, 'Setan Merah' hanya mampu meraih satu kemenangan dalam lima laga terakhir - empat laga lain berakhir dengan tiga hasil imbang dan satu kekalahan.

Imbasnya, United kini di urutan empat klasemen sementara dengan koleksi nilai 37. Saingan  United untuk meraih tiket ke Liga Champions musim depan merapat. United berselisih satu poin dengan Arsenal yang ada di urutan kelima dan tinggal berselisih tiga poin dengan Tottenham Hotspur di urutan keenam.

"Saat ini kami fokus memperbaiki diri sebagai sebuah tim, bekerja keras untuk mendapatkan sebanyak mungkin poin," ujar Di Maria.

"Kami tahu bahwa Premier League adalah liga yang sulit, tapi kami berkonsentrasi untuk mencapai target kami musim ini."

"Jadi, entah itu meloloskan tim ke Liga Champions, memastikan diri kami tampil bagus di Piala FA atau finis setinggi mungkin di liga, kami bersungguh-sungguh mengejarnya," kata Di Maria.

United akan melanjutkan perjalanan mereka di Premier League dengan menghadapi Queens Park Rangers akhir pekan ini. Pada pertemuan perdana musim ini, United menundukkan QPR empat gol tanpa balas.